Harga Beras Naik, Warga Miskin Beli Rp.8.500 Per Liter

banner 120x600
PAREPARE, Cyberpare.com — Harga beras disejumlah pasar tradisional kota Parepare, Sulawesi selatan melonjak abtu pagi. Lonjakan harga ini dipicu disejumlah daerah penghasil beras disekitar Parepare Sulawesi selatan belum memasuki masa panen.
Kenaikan Harga beras ini, terjadi disejumlah Pasar tradisional di Parepare, seperti pasar Lakessi, pasar Sumpang Minagae, Labukkang, dan Pasar Malam Senggol.
Baharuddin, salah seorang pedagang Beras di Pasar Lakessi mengatakan, kenaikan harga beras mencapai 20 persen dari harga sebelumnya. Seperti harga beras merek Kepala dari harga Rp. 235.000 per 25 kilogram naik menjadi Rp. 260.000 per 25 kilogram, Beras Nedium dari Rp. 220.000 naik menjadi Rp. 240.000 per 25 kiligram, Sementara beras Biasa dari Rp. 210.000 naik menjadi Rp. 240 .000 per 25 kilogram atau persak.
Kenaikan harga ini, sangat terasa di tengah masyarat berpenghasilan rendah.Seperti yang dirasakan Ibu Nur, Kemampuannya yang hanya mampu beli beras per Liter, ia sangat merasakan kenaikan harga beras itu, Beras Kualitas Biasa yang biasa dibelinya dengan harga Rp.7.000 Per Liternya, Kini harus membelinya Rp. 8.500./ Liternya.
“Mau meki na bikin Lapar ini Pemerintah, harga Beras dan Bahan pokok, naik terus, tidak ada upayanya tekan harga Beras” ungkap Ibu Rumah Tangga 5 Orang anak ini.(**/ Effendy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *