Sudah 32 Komunitas Bergabung, Bukti Masyarakat Menyatu untuk Taufan-Pangerang

banner 120x600

PAREPARE,Cyberpare.Com — Semakin banyak masyarakat yang menyatakan diri sebagai relawan pendukung Taufan-Pangerang.

Gelombang masyarakat yang bergabung ini dipastikan masih akan terus bertambah.

Ini diungkap Liaison Officer (LO) yang juga Sekretaris Tim Pemenangan Calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Parepare Taufan Pawe-Pangerang Rahim (TP), Hamran Hamdani, Selasa, 17 April 2018.

Menurut Hamran, hingga saat ini sudah 32 komunitas yang bergabung sebagai pendukung TP. Namun masih banyak lagi komunitas yang menyatakan siap bergabung.

“Terakhir di TP Night ada sekitar delapan komunitas yang dikukuhkan. Namun masih banyak lagi yang mendaftar untuk dikukuhkan,” ungkap Hamran.

Banyaknya masyarakat dari berbagai kalangan yang bergabung ini menunjukkan besarnya kecintaan warga Parepare terhadap calon nomor 1, Taufan-Pangerang.

“Melihat realita yang ada, saya bisa mengatakan, sebenarnya masyarakat Parepare sudah menyatu untuk Taufan-Pangerang,” tegas mantan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Parepare ini.

Pada TP Night, Sabtu malam, 14 April 2018, ada beberapa komunitas relawan yang resmi dikukuhkan oleh Taufan Pawe dan Pangerang Rahim.

Komunitas itu antara lain, Kompak Community, 1aTaP Community, Top One Bacukiki Community, Grems Lr. Maspul Community, Nelayan Cempae Community, KD1 (Kampung Duri RW 6 Lapadde), 112 Community, IRT Tonrangeng Community, Massidi To’do’na (RW 9 Lapadde). Ini menggenapkan sekitar 32 komunitas relawan yang dikukuhkan hingga saat ini.

Antusiasme masyarakat pendukung Taufan-Pangerang tidak berhenti sampai di situ.

Karena dalam setiap kampanye tatap muka dan dialogis, rata-rata 600 hingga 700 warga yang hadir. Bahkan ada beberapa titik yang menghampiri 900 hingga 1.000 warga yang hadir.

Hal ini dibenarkan Ketua Tim Pemenangan Taufan-Pangerang, Kaharuddin Kadir.

Menurut Kaharuddin, hingga memasuki titik ke-46 kampanye, antusiasme masyarakat sangat tinggi.

“Luar biasa sambutan masyarakat saat kampanye Taufan Pawe-Pangerang Rahim. Rata-rata ada 600 hingga 700 orang hadiri kampanye, bahkan ada beberapa titik menghampiri 1.000 orang,” beber Ketua Harian DPD II Partai Golkar Parepare ini.

Menurut Kaharuddin, tingginya animo masyarakat menghadiri kampanye Taufan-Pangerang, menunjukkan calon wali kota-wakil wali kota nomor 1 itu sudah berada di hati masyarakat Parepare. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *